Description of Online Magazine
Judul | IFLA Gelar Pertemuan Khusus di Perpusnas: Kepala Perpusnas Sambut Baik Event BSLA |
Majalah | Warta |
Edisi | Vol. 19 No. 1 - Januari 2014 |
Abstrak | Sebanyak 13 orang delegasi dari negara ASEAN, Sri Lanka, Australia dan Swiss mengadakan pertemuan khusus dengan Kepala Perpustakaan Nasional RI sebelum penyelenggaraan acara BSLA (Building Strong Library Associations. Kepala Perpustakaan Nasional RI menyambut baik penyelenggaraan BSLA ini karena merupakan kesempatan emas untuk sama-sama meningkatkan peran perpustakaan untuk tetap berada di barisan terdepan sebagai sumber informasi dan pengetahuan bagi masyarakat. BSLA merupakan bagian dari program IFLA yang menyasar pada pengembangan serta peningkatan perpustakaan yang berkelanjutan dalam bentuk paket pembelajaran dan kegiatan yang dapat disesuaikan dengan budaya, politik, teknologi dan sosial. Melalui forum ini, IFLA mencoba mengidentifikasi setiap persoalan dan hal apa saja yang dibutuhkan para peserta sebagai dasar pelaksanaan bagi pengembangan perpustakaan ke depan. Salah satu delegasi IFLA, Fiona Bradley menjelaskan bahwa BSLA ini membantu asosiasi perpustakaan dan anggota IFLA untuk meningkatkan layanan pengguna perpustakaan, menyediakan akses adil terhadap informasi dan mengembangkan perpustakaan dan profesi pustakawan. Sebelum mengakhiri kunjungan di Perpustakaan Nasional RI, seluruh delegasi yang hadir berkeliling melihat fasilitas layanan dan sejumlah koleksi unggulan yang ada. |
Keyword | Delegasi; BSLA; IFLA; Perpustakaan |
Pengarang | Hartoyo Darmawan |
Subjek | Perkumpulan perpustakaan |
Sumber | |
Artikel Lengkap | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |